cara mengubah link menjadi qr code

Simpel! 3 Cara Mengubah Link Menjadi QR Code dan Barcode

','' ); } ?>

Untuk memudahkan pembagian informasi baik itu melalui blog, Google Form, Google Drive atau lainnya yang memiliki link, Barcode atau QR Code sangatlah bermanfaat. Dengan adanya teknologi ini, kamu bisa dengan mudah membagikan link panjang secara sederhana dan bisa dengan mudah di-scan oleh pengguna. Dalam artikel ini, carapasti.com akan membahas lengkap tentang bagaimana cara mengubah link menjadi QR Code dan Barcode secara online dan gratis. 

Apa itu Barcode?

Barcode adalah gambar yang terdiri dari beberapa garis yang saling berjarak dan kumpulan angka. Biasanya ditemukan pada supermarket atau pusat perbelanjaan, fungsi barcode adalah untuk mengubah informasi produk menjadi kode tertentu untuk mempermudah proses identifikasi dan kontrol produk. 

Apa itu QR Code?

Sementara itu, ada pula QR Code. Pada dasarnya, QR Code adalah kependekan dari “Quick Response Code”. Pada dasarnya, QR Code adalah salah satu jenis barcode yang dapat dengan mudah dibaca menggunakan perangkat digital, contohnya aplikasi pembaca QR pada smartphone

Fungsi Kode QR adalah memudahkan pengguna smartphone untuk mengakses informasi secara mudah dan cepat. 

Salah satu perbedaan Barcode vs QR Code adalah dari segi dimensinya. Dalam hal ini, Barcode hanya bisa menyimpan informasi dengan arah horizontal, sementara QR Code bisa menyimpan informasi secara vertikal dan horizontal (2 dimensi). Oleh karena itu pula, QR Code bisa menyimpan data yang jauh lebih banyak dibanding barcode biasanya, yaitu hingga 2.500 karakter numerik dibandingkan barcode yang hanya bisa menyimpan 25 karakter. 

Baca juga  Peran Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Kehidupan

Apa itu QRIS?

Seiring dengan perkembangan teknologi, termasuk sistem pembayaran digital menggunakan dompet seperti OVO, GoPay dan lainnya, dikenal pula istilah QRIS. 

QRIS adalah kependekan dari “Quick Response Code Indonesia Standard”, yaitu QR standar nasional yang dapat digunakan untuk memfasilitasi pembayaran digital melalui aplikasi keuangan digital, dompet digital hingga mobile banking

Untuk mempermudah pengguna mengakses link yang kamu bagikan, akan lebih mudah jika link tersebut kamu ubah mejadi QR Code. Sebut saja QR Code Google Form yang biasanya digunakan untuk memudahkan responden mengisi kuisioner online yang kamu bagikan. 

Berikut cara membuat QR Code dari link secara mudah. 

cara daftar bitly gratis
  • Lakukan pendaftaran akun baru di bit.ly
  • Setelah berhasil mendaftar, klik tombol “Create” untuk membuat campaign baru. 
cara membuat qr code dengan bitly
  • Masukan link yang ingin kamu ubah menjadi QR Code pada kolom “ENTER LONG URL”
cara mengubah link menjadi qr code online
  • Klik tombol “Create” 
  • Lengkapi kolom “Title” dan ubah “CUSTOMIZE BACK-HALF” sesuai dengan campaign kamu. Klik tombol “SAVE”
cara menggunakan bitly qr code generator online
  • Klik tombol “QR Code” yang terletak di tengah atas. 
cara mengubah link google form menjadi qr code online
  • Klik tombol “Download PNG” untuk mengunduh QR Code yang sudah jadi
  • Berikut merupakan QR Code yang bisa kamu bagikan atau cetak sesuai keinginan kamu. 

Itu dia cara mengubah link menjadi QR Code secara mudah. Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, QR Code terdiri dari kode dua dimensi serta merupakan salah satu jenis barcode. 

Lalu, bagaimana jika kamu ingin mengubah link menjadi jenis barcode lainnya selain QR Code? Kamu bisa menggunakan barcode generator online gratis yang ada di luar sana.

Baca juga  Apa Itu Veracity Big Data dan Contohnya?

Beberapa contoh barcode generator online gratis yang cukup populer adalah: 

  1. Nicelabel.com
  2. Barcode.tec-it.com
  3. Barcodesinc.com

Sebagai contoh, carapasti.com telah merangkum cara mengubah link Google Form menjadi barcode menggunakan Barcode.tec-it.com yang bisa kamu simak di bawah ini!

cara membuat barcode dari link
  • Masukan link yang ingin kamu ubah menjadi barcode
cara membuat barcode online
  • Klik tombol “Download”
  • Ini dia barcode dari link yang sebelumnya sudah kamu masukan. Selain link website, cara yang sama juga bisa dilakukan untuk link Google Form, Google Drive, dan link-link  lainnya. 
contoh barcode

Itu dia cara mengubah link menjadi barcode maupun QR Code secara gratis lewat aplikasi pihak ketiga secara online. Mudah sekali, bukan?

Referensi: 


There is no ads to display, Please add some

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *